Text
LIterasi Sekolah
Literat itu penting. Secara filosofis, literasi (literacy) bermakna
paham. Maksudnya memahami sesuatu yang menjadi topik
pembelajaran. Karena itu, walaupun memiliki dimensi yang luas, jantung
literasi itu adalah membaca dan menulis.
Menjadi orang yang literat itu tidak mudah. Sebagian pengguna
internet (warganet) mudah terprovokasi suatu isu tanpa mencari tahu
terlebih dahulu kebenarannya. Inilah titik pijakan urgensi membaca.
Dalam skala yang lebih luas, membaca secara utuh. Sampai mengerti.
Sampai paham betul. Dengan begitu, kita dapat mengambil sebuah
penilaian atau keputusan yang tepat.
Buku ini mengulas 123 praktik baik yang dilakukan untuk
menciptakan kebiasaan membaca. Untuk menanamkan semangat
literasi pada generasi. Selamat membaca!
Tidak tersedia versi lain